Prajurit Petarung Malaka dan 13th Meu (USMC) Pertajam Kemampuan Tembak Tempur dan Bantuan
Antara news.id
Prajurit Petarung Malaka Yonif 10 Marinir/SBY dan 13th MEU (USMC) melaksanakan penembakan Mortir, GPMG dan Senapan tempur dalam Latma Keris Marex TA 2024 di Setoko dan Galang, Batam. Jumat (08/11/2024).
Dalam latihan ini, Prajurit Petarung Malaka dan 13th MEU berkesempatan untuk saling berbagi keahlian dan pengalaman dalam manuver penembakan dimulai dengan tembakan Mortir 60, GPMG dan Senapan tempur.
Komandan Batalyon Infanteri 10 Marinir/SBY Letkol Marinir Aris Moko selaku Dansatgas Latihan berpesan “Jalin hubungan sesama Prajurit Lapangan dengan prajurit dari USMC, pertajam kemampuan menembak dengan berbagai kaliber agar selalu siap dan menang di pertempuran”. (Red)
Sumber: Dispen Kormar TNI AL